Laman

Rabu, 28 Agustus 2013

Laporan Interfood 2013 Part 1

Wuah…
itu kata-kata pertama angel memasuki interfood 2013, karena kali ini interfood jauh lebih banyak pengisinya.
Sampai-sampai 3jam hari ini Cuma bisa berkunjung ke ½ hall A tok. Padahal tahun-tahun sebelumnya 9 jam bisa habis 1 hall.

Banyak pengisi pameran yg baru terutama banyaknya para produsen2 yg mencari distributor di Indonesia, jadi bener2 terasa deh “pasar Global” yang digaung-gaungkan sepuluh tahun lalu.
Ini cukup menarik karena bisa menjadi peluang bisnis untuk teman-teman yang berminat. Perusahaan-perusahaan yang sedang mencari distributor, angel tandai dengan ** yaaaa…
Beberapa produsen pencari distributor ini sekaligus menjual produknya tapi sebagian lagi hanya untuk kepentingan display, karena terkait dengan peraturan custom clearance di Indonesia, dimana mereka hanya bisa bawa barang terbatas,  jadi buat temen-temen yg niatnya mencari tester, lupakan sejenak niat itu ya, huahahahaha….

Bagi teman-teman yang ingin menjalin kerjasama dengan produsen2 ini, sekedar mengingatkan, harap pertimbangkan juga mengenai Ijin BPOM dan import fee nya ya..Good Luck guys!

Baiklah, tanpa panjang lebar, berikut laporan Interfood 2013 part I ya..
1.       PT Kafindo www.kafindo.com 021-29319370
PT ini menjual bihun, kwetiauw, instan noodle, fish sauce, saos tomat, jagung kaleng dsb
Termasuk juga minuman siap minum dalam kemasan seperti jus dsb
Teman2 pelaku bisnis catering boleh coba kontak mereka dengan Eka Fazilah dan Eva di
Marketing Offince Jakarta : Rukan Grand Aries Niaga, Blok G1 No 2 J Meruya Utara, Kembangan Jakbar 11620
Mereka ada cabang di Bandung dan Surabaya
Bisa coba dgn Eka fazilah di 021-9292 4043 atau email eka@kafindo.com atau Eva Nursururi yanti di 0857- 1023 8204 (eva@kafindo.com)
Pembelian Rp 1.000.000 barang bisa diantar kerumah (mix item juga boleh selama jumlah rupiahnya tetap Rp 1.000.000; misalnya beli bihun 1 karton plus 1karton sambal asam manis dsb)

2.       PT Health Paradise Sdn,Bhd.  **
No 13A, Latitude, Jl SUbang 7, Taman Perindustrian Subang Jaya USJ 1, 47500 Subang Jaya, Selangor Malaysia www.healthparadise-organic.com
CP : Donna Tan (Manager) +60.17.773.6192 email donna@healthparadise-organic.com
PT ini memproduksi aneka suplemen organic seperti 7 USper green food in 1 (seperti minuman klorofil) dan susu millet yg terbuat dari soya bean bagi anda yg lactointolerant.

3.       PT Royal Sultan Agung, Jl Rawa Gelam IV no 5 KIP Cakung Jakarta Timur 13930
Tlp 021- 4682 1111 / 021-468 33333
www.gea-rsa.com email: info@gea-rsa.com 
     Perusahaan ini adalah pembuat home and kitchen appliances, seperti kompor, showcase, meat seasoning mixer, mesin ice shaver, dough sheeter (mesin penggiling adonan kukis _ ini mesinnya gile gede aje) dan banyak lagi, termasuk alat2 utk medical dan peternakan.
     
     Merk yg mereka buat adalah GEA, RSA dan GETRA. Silahkan kontek Pak Ahmad Husni ya di no tersebut diatas atau di hp nya 021-9858 3187 / 0878-8777 2919 / email husnia19@yahoo.co.id Atau dgn Neneng Hasanah di 0856-7437 251 email neneng@getra-rsa.com

4.       Trademark2u Indonesia.  Kantor Taman E3 Unit C5 3rd Floor, Jl Dr Ide Anak Agung Gde Agung Lot 8.6-8.7, Kawasan Mega Kuningan, Jakarta 12950. Tlp 021-579.58982/84/85/86. www.trademark2u.com Email: Indonesia@trademark2u.com
Ini adalah perusahaan konsultan hak kekayaan intelektual (HAKI). Yang dimaksud HAKI adalah merk dagang, paten, design industry, copyright. (sayang angel ga bisa ngobrol lama ni, padahal mau nanya tentang hak atas watermark foto). Merk dagang/trademark ini penting loh teman untuk didaftarkan sehingga nantinya tidak diambil orang.  Kalo paten itu terkait ttg penciptaan dibidang teknologi.

Proses di trademark2u, adalah 5hari kerja untuk pemeriksaan apakah merk dagang kita sudah terdaftar di deperindag/belum. Lalu proses pendaftarannya sendiri sekitar 4bulan, dan setelah didaftarkan, merk dagang kita dilindungi hukum selama 10 tahun.
Yang pengen ngobrol lebih lanjut bisa kontak Veilina Iskandar di 0811 136 5968/veilina@trademark2u.com
booth ini rameeeeee…..sekali, rupanya banyak orang yg pengin tau ttg Hini, untuk berikutnya mungkin Kristamedia bisa mempertimbangkan untuk bikin acara ttg HAKI ini di salah satu main stagenya.

5.       PT Enak Jaya Makmur www.enakeco.com email: marketing@enakeco.com  Jl Raya Kagrengan No 62-63 Ngijo-Karangploso Malang
PT ini memproduksi sambal pecel, bumbu sate, bumbu gado-gadodan 12 bumbu masakan Indonesia merk enak eco.  (psstt..menurut salah seorang temen angel dari batu malang, merk ini terkenal loh disana, wah jadi seneng ni, ada yg bisa dijadikan oleh2 khas dari daerah malang ni. Dinas Pariwisata kita harusnya bisa bangga dan bisa kerjasama untuk promosikan)
Teman-teman bisa hubungi Rohaenah di 0817 743 641. Mereka juga ada kantor pemasaran di Jakarta loh

6.       Arianpour Sdn Bhd ** www.sisibash.com
No 12, Jalan TSB 10, Taman Industri Sungai Buloh 47000, Sungai Buloh, Petaling Jaya, Selangor Malaysia
CP : Mr Rhyn Firuz Shah (Bacanya Mr Ra-In) Email: firuzshah.nrsb@gmail.com


Sisibash ini adalah merk minuman jus buah dalam botol. Kemasannya cantik dan tidak mengandung pemanis buatan serta additional flavor. Silahkan kontak Mr Rhyn ya utk kerjasamanya.

Lanjut ke part 2 yaa...
Lompat ke Part 3 part 4?

*tulisan ini tidak disponsori oleh siapapun dan murni merupakan laporan pribadi utk kepentingan milis ncc

Tidak ada komentar:

Posting Komentar