Laman

Jumat, 05 April 2013

Mata Roda (Natural Cooking Club Jajanan Tradisional INDONESIA Week)

Angel pecinta makanan INDONESIA..
makanya harus bisa setoran ditengah2 orderan, sakit dan thesis :D

Mata Roda ini aslinya dari daerah Pati, Jawa Tengah 
kemungkinan disebut mata roda karena ada irisan pisang didalamnya seperti mata roda 

Mata roda ini biasa dikonsumsi sebagai sarapan pagi, karena isinya yg padat (singkong INDONESIA 100% jeh) tanpa ada tambahan terigu, santan, dll

Resepnya semirip dengan ketimus, lemet, atau apalah namanya di daerah lain
bedanya mata roda tidak menggunakan kelapa parut layaknya di ketimus

di daerah asal, ada yg membuat mata roda ini dengan warna pink atau hijau (dengan tambahan natural food color, seperti daun suji dan sirup cocopandan)
atau dibuat warna coklat dengan menggunakan gula aren yg asli INDONESIA

disini, berhubung angel sedang dikarantina karena sakit,
jadi menggunakan bahan seadanya

berikut resepnya ya

Mata Roda
by Angelia Novincy Umboh

Singkong usahakan yg muda
Garam

Gula pasir sesuai selera

Pisang, potong sesuai selera
*jika menggunakan pisang kepok/tanduk, sebaiknya dikukus dulu, jadi bisa menguranig penggunaan gula pasir

Daun pisang untuk membungkus, cuci bersih
*khusus untuk org2 yg susah mebungkus dengan daun seperti angel, bisa dibuat diloyang kok :)

Cara membuat
1. Kupas singkong, cuci bersih, buang uratnya, parut

2. taburi garam sedikit

3. taburi gula pasir sesuai selera. 
cara sesat angel: taburi gula, lalu remas2 singkongnya, jika gulanya masih larut, maka boleh ditambahkan lagi gulanya jika suka manis

4. taruh adonan singkong parut di lembaran daun pisang, isi dengan irisan pisang, tutup lagi dengan adonan singkong parut
*jika menggunakan loyang: alasi loyang dengan daun pisang, taruh adonan singkong parut, tata irisan pisang, tutup lagi dengan sisa adonan singkong parut

5. Kukus 30 menit

bisa disajikan hangat/dingin bersama kopi atau teh tubruk

*Tulisan ini dapat dibaca juga di blog JTIW

Tidak ada komentar:

Posting Komentar